Custom Search
Posted by : Unknown 10 Juni 2009

Iseng-iseng penulis berkunjung ke seorang teman yang notabene adalah seorang pengajar di sebuah SMP di Purworejo, ternyata dia sedang mempersiapkan acara di sekolahnya yaitu 'widegame pramuka' yang acaranya akan dilaksanakan minggu depan di daerah Punthuk kelurahan Kedungsari. Hari itu dia akan menengok tempat tersebut untuk melihat keadaan, kondisi dan situasi, karena tak ada acara penulis pun ikut serta.
Punthuk sebenarnya sudah tak asing bagi penulis, karena dulu waktu penulis SMP juga pernah camping di bukit kecil tersebut. Letaknya sebenarnya tak jauh dari kota, kira-kira cuma 2 km sebelah timur Kelurahan Pangen jika lewat Bendung Boro, cuma lewat Bendung Boro hanya bisa dilewati roda 2 (sepada/motor, bukan gerobak lho, apalagi dokar jelas nggak muat jalannya!) sehingga untuk menuju ke Punthuk kalau membawa mobil/truk/bus harus memutar lewat pantok ke timur kemudian ke selatan.
Ketika sampai di tempat tersebut, ternyata sekarang kelihatan lebih rimbun, banyak pohon yang sudah besar tapi terkesan kotor. Kelihatan tidak ada perawatan secara intensif. Padahal tempat kebutuhan MCK sudah komplit dari tempat buang air (wc) sampai air kran bersih juga ada, kalau wc-nya penuh ya ke kali Bogowonto aja, kan dekat, aula juga tersedia. Pokoknya memenuhi syarat untuk camping. Dulu kira-kira tahun 1997, Punthuk pernah dijadikan acara Perkemahan Nasional.
Jadi menurut penulis Punthuk sebenarnya memenuhi syarat standar nasional sebagai bumi perkemahan dan akses menuju ke sana pun sudah di aspal. Namun sayang tempat tersebut terkesan tak terurus, buktinya penulis lihat aula yang sangat kotor dengan atap yang rusak, dengan rumput liar yang tumbuh di sana-sini, bahkan lapangan banyak ditumbuhi alang-alang. Tak jarang tempat tersebut kalau di hari libur(minggu) dijadikan tempat pacaran muda-mudi karena tidak adanya penjagaan dari yang berwenang sehingga siapapun dapat masuk ke area tersebut, tak terkecuali para pencari rumput dan para penggembala kambing.
Semestinya pihak yang berwenang (pemda) memperhatikan salah satu asset Purworejo ini, jika tempat ini bersih dan menarik pasti banyak yang berkunjung dan menggunakan untuk berbagai acara, ini kan peluang untuk menghasilkan rejeki.
Oh ya, mohon maaf saat penulis ke Punthuk tak membawa kamera jadi gambarnya belum ada nih, kapan-kapan kita ke sana lagi untuk foto-fotoan, siapa tahu ada penampakan...hi....

{ 2 komentar... read them below or Comment }

  1. Sebenarnya "Punthuk" sangat potensial jika digunakan dengan semestinya. Kawasan ini dapat digunakan tidak hanya untu perkemahan tapi juga out bond dan aneka permainan lainnya yang memang ditujukan ingin bermain sekaligus dekat dengan alam..
    Sebaiknya fungsi punthuk lebih ditingkatkan guna tetap memelihara fungsi utama dari punthuk itu sendiri

    BalasHapus
  2. padahal, katanya purworejo itu sdh mencanangkan diri sebagai kabupaten pramuka...?

    BalasHapus

Copyright © 2013 Purworejo | Designed by Johanes Djogan | Support by Yoyok Rohani